Review Scarlett Whitening Kopi : Body Scrub dan Shower Scrub
Halo cantik, saat ini kalian merawat diri pakai produk apa nih? Karena akhir-akhir ini aku sering stress, makin sering aja waktu me time. Dari dulu aku suka banget sama produk dari Scarlett Whitening, dan super happy pas tahu ada varian baru, yaitu kopi! Scarlett Whitening Perfect Coffee Edition tuh mood booster banget, rasanya kaya luluran sambil ngopi hihi.
Kalau pikiran lagi ruwet biasanya aku suka nongkrong di coffeeshop untuk memanggil inspirasi. Tapi kalau sekarang lebih banyak di rumah aja sih, menyeduh cafe latte sendiri. Aromanya harum dan manis, bikin perasaan jadi relax. Nah itu dia kesan pertama yang aku temukan di rangkaian bodycare Scarlett Whitening varian kopi ini.
FYI, rangkaian produk Scarlett Whitening Coffee itu highlight-nya adalah pencerah tubuh yang kandungan utamanya adalah Gluthatione dan Vitamin E. Sudah terdaftar di BPOM dan tidak melakukan animal testing. Yang paling aku suka, selainn kualitasnya bagus, harganya juga terjangkau. Nah aku bakal membahas Scarlett Whitening Perfect Coffee Edition lebih detail lagi, selamat membaca!
Scarlett Whitening Body Scrub Coffee
Kemasan
Sebelum membahas detail kemasan produk, aku mau membahas pengirimannya dulu. Seperti pemasanan sebelumnya, kali ini juga produk dikirim dengan rapi, box kardus kokoh, dan di bagian dalamnya diberi bubble wrap. Sehingga benar-benar aman dan tidak ada yang tumpah.
Scarlett Whitening Body Scrub Coffee memiliki jar plastik kokoh semi-transparan bewarna kecoklatan yang bisa keliatan isi didalam jar-nya. Varian ini sedikit berbeda dengan body scrub Scarlett Whitening sebelumnya, di mana kemasan jar-nya itu bewarna putih pekat (tidak transparan). Kelebihan dari varian kopi ini, kita bisa melihat dari luar tinggal sisa berapa body scrub yang tersisa. Jadi bisa langsung purchase kalau sudah mau habis hihi!
Terdapat stiker yang bertuliskan berbagai keterangan, seperti cara pemakaian, komposisi produk, dan no. BPOM. Nah untuk menjamin keaslian, terdapat sticker QR Code dan hologram di kemasan jar. Kita jadi semakin nyaman ya karena yakin barang yang diterima asli. Oh ya, ketika jar dibuka, serdapat segel hologram berlogo Scarlett, cantik banget kalau terkena cahaya. Rasanya sayang pas mau disobek huhu.
Tekstur, Warna, dan Aroma
Sebelumnya, aku sudah pernah mencoba varian Scarlett Body Scrub Romansa. Kurang lebih hampir mirip sensasinya, sama-sama relatif lembut dan creamy di kulit. Tapi gak halus banget ya, namanya juga body scrub hehe.
Scarlett Whitening Body Scrub Coffee bewarna kecoklatan, dengan butiran scrub halus berwarna hitam. Berbeda dengan varian Romansa di mana berwarna putih susu.Wanginya enak banget, hampir aja kumakan! Sekilas teringat aroma minuman kopi susu, atau tiramisu yang ada di cake.
Body scrub ini sangat efektif mengangkat daki dan mecerahkan kulit. Saat digunakan untuk scrubbing produk ini tidak terasa seperti perih saat digosok, dan setelah selesai dibilas kulit langsung terasa lembab dan licin.
Komposisi Bahan Baku dan Manfaat
Dengan kandungan Glutathione dan Vitamin E, Scarlett Coffee Body Scrub bermanfaat untuk:
• Mencerahkan dan meratakan warna kulit
• Mergenerasi kulit
• Membantu pembentukan kolagen
• Meningkatkan kelembapan kulit
Tekstur butiran scrub dari Scarlett Whitening Body Scrub Coffee sendiri kecil dan lembut sehingga tidak perih saat sedang menggosok kulit, bahkan partikel scrubnya lebih kecil daripada varian Romansa.
Proses eksfoliasinya sangat terlihat efeknya, terutama untuk mengangkat kulit kering. Setelah beberapa kali scrubbing, kulit langsung terasa halus dan terlihat bersih. Untuk efek mencerahkan setelah penggunaan rutin ya, karena tidak ada yang instan. Tapi meningkat perlahan-lahan setelah beberapa kali penggunaan.
Cara Penggunaan
Oleskan Scarlett Whitening Body Scrub Coffee ke seluruh tubuh dalam kondisi kering atau semi basah. Diamkan selama kurang lebih 2 hingga 3 menit. Gosok kulit secara merata kemudian bilas hingga bersih.
Kalau aku biasanya mandi dulu pakai Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee sebelum luluran. Jadi badan bersih bebas dari kotoran, jangan lupa handukan ya biar agak kering. Setelah itu dioles body scrub ke seluruh tubuh, enak banget aromanya benar-benar relaksasi sempurna. Kalau sudah bilas sampai bersih. Kalau kalian masih merasa licin, boleh mandi pakai shower scrub lagi, tapi kalau aku pribadi sih enggak perlu.
Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee
Kemasan
Botolnya mirip dengan varian sebelumnya, hanya beda warna saja. Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee warnanya mirip tone warna kopi, yaitu kecoklatan. Masih senada dengan Scarlett Whitening Body Scrub Coffee. Dikemas dalam botol transparan berbahan mika tebal sehingga warna produk terlihat dari luar.
Sepertinya sudah jadi identitas packaging Scarlett Shower Scrub yaitu botolnya pas untuk dibawa, nyaman di genggaman tangan. Tutup botolnya berupa flip-top bewarna putih dengan lubang yang kecil. Jadi gak takut tumpah kalau kebanyakan menuangnya.
Pada bagian depan terdapat merk produk. Dilengkapi informasi cara pemakaian, komposisi produk, dan no. BPOM. Untuk menjamin keaslian, terdapat sticker QR Code dan hologram juga di botolnya, sama seperti body scrub.
Tekstur, Warna, dan Aroma
Teksturnya kurang lebih mirip dengan Scarlett Whitening Shower Scrub lainnya. Berbentuk gel cair dengan buliran scrub halus warna-warni. Warnanya bernuansa kopi yaitu golden chocolate.
Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee wanginya enak dan lebih mirip kopi expresso. Sepintas hampir sama dengan body scrub coffee, tetap sweet tetapi ini lebih strong aroma kopinya.
Komposisi Bahan Baku dan Manfaat
Dengan kandungan Glutathione, Vitamin E, dan Collagen, Scarlett Coffee Shower Scrub bermanfaat untuk:
• Mencerahkan dan meratakan warna kulit
• Meregenerasi kulit
• Meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit
Keunggulan produk ini dilengkapi soft beads yang manfaatnya bukan hanya sebagai sabun namun juga physical exfoliator. Microbeads di produk ini juga sangat halus dan hampir tidak terasa tapi sangat efektif untuk membersihkan dan mencerahkan kulit. Pastinya terasa lebih segar dan bersih setelah mandi pakai ini!
Cara Pemakaian
Shower scrub ini bisa langsung dituangkan ke telapak tangan dan dicampur dengan air. Kalau mau busa yang dihasilkan lebih banyak, bisa menggunakan shower puff. Usapakan ke seluruh bagian tubuh, kemudian bilas dengan air hingga bersih.
Setelah mandi mengunakan ini, kulit terasa sangat lembut dan lembap. Aroma shower scrub juga masih tercium bahkan sampai beberapa jam setelah mandi.
Kesimpulan dari Pemakaian Scarlett Whitening Perfect Coffee Edition
Kalau menurut aku, perawatan body care dengan aroma kopi itu unik banget. Sensasinya seperti mandi sekaligus nongkrong di coffee shop instagenic haha. Kau memang suka aroma manis karena membuat happy. Biar lebih mantap me time-nya, memang kedua produk ini lebih baik dipakai secara bersamaan, agar aromanya keluar dengan sempurna!
Kesimpulannya, aku suka banget semua produk dari Scarlett Whitening karena kandungan vitamin E dan Glutathione. Membuat kulit aku jadi lebih halus, lembab, dan juga cerah. Wajar banget kalau hits banget dan banyak temanku pakai juga. Aku aja mau repurchase lagi dong.
Kalau favorit kamu varian apa? Cobain deh yang aroma kopi ini. Selamat mencoba!
waaaa coffee edition, favoritku mbak
BalasHapussaya suka banget
sering ngebela belain keliling Bandung cari body care coffee
Asyikkk varian baru Scarlett ternyata coffee
Jadi penasaran produk perawatan muka & tubuh ini memakai aroma kopi. Kesannya sih pasti segar ya. Ini kayak kita minum kopi biasa.
BalasHapusPandemi ini mengajarkan kita utk bs tetap produktif saat di rumah aja ya. Jadi utk salon, dgn produk Scarlett ini, smua beres. Semua bisa diatasi oleh Scarlett ini.
Aku suka aroma kopi. Aku pasti suka scarlett whitening edisi ini. Soalnya udah tahu khasiatnya juga, sih.
BalasHapusEdisi terbaru nih dari Scarlett Whitening Body care 🤩. Langsung membayangkan aroma kopi untuk menyegarkan tubuh dan membuat jadi lebih cerah.
BalasHapusAku belum pernah pakai varian coffee, kayaknya unik ya pas mandi, seisi kamar mandi aromanya kopi. Lalu, apakah kitanya juga jadi beraroma kopi?
BalasHapusSebetulnya jadi pertanyaan juga sih, bodycare untuk pencerah dengan varian kopi yang identik dengan sesuatu yang gelap, malah kontradiksi, apakah si brand gpp? :D
auto mandinya makin lama nih hahaha soalnya aku pecinta aroma kopi juga , apa efek dulu semasa kecil suka menyeduh kopi buatan ibu untuk ayahku. kopinya bukan sasetan hihihi ..itu aromanya kuat banget tapi aku suka.
BalasHapustiap kali ada aroma kopi aku suka sekali menghirupnya dalam2. hahaha
menikmati,lha ini di apliaksikan di badan auto deh seharian berasa bawa kopi kemana2 hahaha
scarlett oke nih variannya banyak pula pilihannya
Keren banget nih produk scarlet yang satu ini, soalnya memiliki kandungan Glutathione, Vitamin E, dan Collagen yang sangat bermanfaat untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit, meregenerasi kulit dan meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit
BalasHapuswahh produk bodycare dari scralett whitening ini ada yang varian kopi ya mbak sekarang? harus coba nih
BalasHapusWah makin banyak sekali ya ragam produk scarlett ini, sampai ada produk terbarunya Scarlett Whitening Body Scrub Coffee. Kalo saya sendiri belum pernah coba, tapi yang serum acne sudah pernah. Lumayanlah untuk menghilangkan jerawat di bawah rahang.
BalasHapusSebagai coffee lover, aku jd tertarik sama yg varian coffee nya mbak. Aroma kopinya pst aku suka bgt.
BalasHapusMenarik juga kalau mengamati packaging produk-produk skincare dari Scarlett Whitening Body Scrub Coffee. Terlihat mewah dan mudah jika digenggam..
BalasHapusScarlett mang bagus banget produknya dan banyak variannya, apalagi sekarang ada varian coffee edition..
BalasHapusJadi penasaran pengen coba juga ah
Wangi kopi itu salah satu wangi favorit saya. Kebayang kalau luluran dengan SCARLETT body scrub coffee, saya pasti terhanyut dengan wewangian yang saya cintai. Seduhan kopi aja berasa nikmat banget.
BalasHapusBaca ulasan mbak jadi tak sabar ingin nyoba varian baru Scarllet yang coffee ini. Huhu, kemasannya saja udah bikin semangat buat perawatan ya mbak
BalasHapusJadi kebayang harum scrubnya nih, ah jadi ingin cobain juga.
BalasHapusAKu udah pakai jugaaaa
BalasHapuskamar mandiku jadi wangi kopi mbaa
berasa mandi di coffee shop dah
enakkk banget!
menggunakan body scrubb untuk perawatan akan memberikan dampak maksimal di kemudian hari
BalasHapusaya juga pakai ini dong, dan sejak pakai ini saya jadi makin lama mandinya, hehehe
BalasHapusVarian kopi ini tetap ada microbeadsnya ya, itu tuh yg aku suka dari sabunnya Scarlett, plus kebayang aroma kopinya pasti enak dan bikin lembut kulit tubuh kita
BalasHapusAku juga pake Scarlett, enak banget nih di kulit. Wanginya juga bikin refresh banget.
BalasHapusaku belum pernah coba yang ini mba, aku pake yang pomegrante. duh kebayang relaksasinya mencium aroma kopi
BalasHapusWaduh aku ketinggalan nih soalnya aku belum cobain yang varian cofee terbaru ini. Sepertinya aku bakal cocok banget sih sama ini. Soalnya aku suka wangi kopi. Di rumah aja pengharum ruangnnya kopi. ehee
BalasHapusWah baru tahu dan baru lihat nih saya produk Scarlet yang varian Coffee ini. Biasanya sering lihat yang warna pink itu. Dengan aroma kopi begini, jadi makin penasaran buat dicoba.
BalasHapuswah ada varian baru lagi ya, aroma kopi. Jadi pengen nyobain mba. Scarlett emang paling top ya utk skin care kita
BalasHapusAku belum cobain yang coffee edition kak.
BalasHapusTapi sebagai manusia yang mengukuhkan dirinya sebagai coffee addict, wajib banget nyob produk ini
Aduh, ini nih yang lagi ngehits. Racun baruuuu, aku jadi kepengen segera nyobain. Udah keenakan pake yang varian pink itu, eh ada yang ini. Nanti saat habis, repurchase-nya yang varian Kopi ah. Pastinya relaxing banget. Dan tentu mencerahkan serta melembutkan kulit, ya. Dan yang bikin seneng, sekarang adalah bisa samaan pake produk ini kayak Oppa Song Joong Ki. :D
BalasHapusSuka semua deh sama varian body care nya Scarlett Whitening ini, belum nyobain semuanya br yg Freshy & Romansa eh udah ada aja yang Perfect coffe edition aja ya, keren inovasinya
BalasHapus