Review Midtrans, Payment Gateway yang Memudahkan Transaksi
Halo sahabat, apakah kalian merupakan pemilik usaha online? Seperti yang kita ketahui, terkadang bisnis online memiliki kendala sistem pembayaran, apalagi jika klien kita dari luar negeri. Kali ini aku akan share kemudahan menerima pembayaran melalui payment gateway.
Hidup di masa kini memiliki banyak kemudahan lewat internet. Sebagai content creator, ada banyak peluang menunggu di seluruh dunia. Terkadang, aku juga menerima pekerjaan dari luar negeri. Keberadaan Midtrans sebagai payment gateway saat memudahkan untuk bekerja sama, karena lebih praktis dan aman.
Transaksi Lebih Baik dan Aman dengan Midtrans
Midtrans adalah layanan payment gateway yang merupakan bagian dari ekosistem pembayaran Gojek Group. Sebagai perusahaan finansial berbasis teknologi, Midtrans mendukung pertumbuhan berbagai lini bisnis online lewat solusi pembayaran komprehensif dan inklusif.
Midtrans menyediakan layanan pemrosesan pembayaran online untuk beragam entitas bisnis, mulai dari start-up, UMKM, hingga usaha besar. Content creator seperti aku juga terbantu, lho!
Pengalaman Menerima Pembayaran via Midtrans
Selama ini, penerimaan pembayaran fee untuk content creator belum ada masalah berarti. Hingga akhirnya menemui klien dari luar negeri. Mereka bertanya apakah bisa membayar lewat payment gateway. Karena berbeda negara, mereka merasa keberatan untuk transfer langsung ke rekening bank di Indonesia. Untungnya aku memakai Midtrans, mereka jadi bisa membayar jasaku via kartu kredit.
Aku juga menggunakan Midtrans sebagai sarana menerima pembayaran di bisnis reseller beauty product. Tadinya, aku hanya menerima transfer via bank tertentu saja, dan banyak pelanggan yang mengeluh mengenai biaya transfer antar bank.
Tetapi, saat ini, aku bisa menerima pembayaran via GoPay, kartu debit, dan metode pembayaran lainnya. Penjualan jadi meningkat karena pelanggan mudah melakukan pembayaran ke saya. Untuk pilihan pembayaran di Midtrans akan aku bahas lebih detail yah.
Penagihan kepada klien jadi lebih mudah dengan adanya fitur Payment Link. Kita tinggal mengirim link ke mereka, dan mereka langsung dapat membayar dengan praktis. Semudah apa sih sebenarnya Payment Link itu?
Payment Link Sebagai Solusi Awal dan Cepat untuk Pembayaran Online
Midtrans menciptakan Payment Link agar siapa pun dapat menerima pembayaran dengan mudah. Masih banyak kalangan masyarakat yang belum mahir teknologi. Tapi, kendala ini telah dipecahkan sehingga kita tetap dapat menerima pembayaran tanpa perlu websit, cukup dengan link sederhana.
Caranya gampang banget, kita tinggal membuat sebuah link, lalu share ke pembeli. Saat pembeli selesai membayar, kita akan menerima notifikasi. Simpel banget, yah!
Buat Payment Link di mana saja melalui Web Dashboard. Lalu, bagikan Payment Link melalui WhatsApp, akun media sosial, SMS, email, dan lainnya. Kita bisa langsung terima notifikasi real-time saat transaksi selesai, lho!
Metode Payment Link ini sangat cepat dan aman. Dapatkan Payment Link pertama dan mulai terima pembayaran dalam hitungan menit. Semua transaksi yang diproses melalui Payment Link telah dianalisa oleh Aegis, sistem pendeteksi anomali Midtrans dan juga 3 Domain Secure (3DS) untuk memastikan semua transaksi aman.
Menurutku, ini adalah solusi cerdas untuk menerima pembayaran everywhere and everytime! Jarak dan waktu tidak lagi menjadi penghalang.
Pilihan Metode Pembayaran di Midtrans
Saat ini terdapat pilihan 24 metode pembayaran di Midtrans untuk menerima pembayaran dari siapa pun. Baik yang melakukan penjualan pertama maupun ekspansi bisnis, kita tidak perlu repot lagi untuk mengurus pembayaran.
Midtrans menawarkan beberapa pilihan pembayaran seperti kartu kredit, debit, dan transfer bank. Setiap bisnis memiliki kebutuhan berbeda. Oleh karena itu, Midtrans merancang platform yang fleksibel. Kita dapat mengaktifkan metode pembayaran sesuai kebutuhan.
1. E-money
a. GoPay : pengalaman transaksi GoPay hanya eksklusif tersedia melalui Midtrans, tidak ada di payment gateway lain. Bisa melalui QRIS atau DeepLink untuk pembayaran di aplikasi Gojek. Terdapat pilihan lain yaitu skema pembayaran yang istimewa melalui GoPay Tokenization.
b. QRIS : memungkinkan Anda untuk menerima pembayaran dari semua e-money seperti OVO, ShopeePay, DANA, LinkAja, dan lain-lain.
2. Pembayaran dengan Kartu
Midtrans menerima semua kartu kredit dan kartu debit berlogo Visa, Mastercard, JCB, dan Amex. Termasuk semua kartu yang diterbitkan baik oleh bank di Indonesia maupun bank luar negeri.
Memiliki berbagai keuntungan antara lain:
- Terima pembayaran cicilan dan terima pembayaran dari point reward kartu kredit. Bahkan dapat menciptakan program promosi dengan beberapa bank.
- Pelanggan yang mengulang pembelanjaan dapat membayar hanya dengan satu atau dua klik (CVV dan tombol konfirmasi). Semua data sensitif aman dengan adanya sistem tokenisasi.
- Buat transaksi dengan pra-otorisasi untuk memeriksa bila suatu kartu kredit dapat memproses nilai pembayaran dengan jumlah tertentu. Cocok untuk hotel dan FMCG.
3. Bank Transfer
Midtrans melayani penerimaan pembayaran transfer melalui bank, antara lain melalui BCA, Bank Mandiri, BNI, Permata Bank, dll. Terdapat juga pilihan direct debit untuk BCA KlikPay, Danamon Online Banking, dll.
4. Over the Counter
Pembayaran tunai atau dengan kartu dapat dilakukan di Indomaret (kini dapat juga dibayar melalui aplikasi i.saku), Alfamart, Alfamidi, dan Dan+Dan.
5. Cicilan Tanpa Kartu Akulaku
Bagi pelanggan yang tidak memiliki kartu kredit tapi ingin mencicil, Midtrans juga menerima pembayaran cicilan dengan Akulaku. Pelanggan dapat membayar sesuai limit kredit yang diberikan.
Dengan adanya globalisasi, bisnis kita juga dapat berkembang secara cepat, tanpa kenal lokasi dan waktu. Kemudahan sistem pembayaran untuk transaksi online membuat usaha kita berkembang lebih pesat, bahkan bisa menjelma menjadi skala internasional.
Midtrans sangat membantu pengaturan sistem keuangan sehingga kita tidak perlu repot membuang waktu dan biaya untuk memikirkan sistem dan keamanannya. Kalian sebagai pelaku bisnis bisa mempertimbangkan platform ini untuk dicoba!
baru tau tentang Midtrans
BalasHapuskarena itu terheran heran dengan terobosannya, cukup membuat sebuah link, lalu share ke pembeli. Saat pembeli selesai membayar, kita akan menerima notifikasi.
wow, sesederhana itu.
Bikin urusan transaksi jadi cepet dan gak ribet
Iya praktis, dan kita gak perlu develop website untuk terima pembayaran lagi.
HapusWaw, teknologi makin canggih dan memudahkan semua orang untuk bebas memilih platform yang mereka sukai guna memenuhi kebutuhan hidup.. Midtrans salah satu platform yang bagus sepertinya. Layak dicoba bagi yang penasaran.
HapusAku salah satu pelaku belanja online. Kalau belanja di platform online dan masuk ke pembayaran, suka lihat ada banyak banget pilihan pembayaran yang tersedia. Apakah itu salah satu metode yang menggunakan MidTrans, Mbak? Kalau seperti itu, seller dapat Notifikasi ya kalau ada pembayaran yang masuk?
BalasHapusYes, seller pasti terima notifikasi kalau sudah terima pembayaran.
HapusMidtrans sebagai tools media online pembayaran semakin lengkap fiturnya, memfasilitasi pelanggan bertransaksi, digital mempermudah kecepatan transaksi Midtrans keren
BalasHapusWah ada lagi ya payment aplikasi yang namanya midtrans, jujur saya baru tahu. Fiturnya lumayan lengkap dan keluaran Gojek Indonesia ya, berarti terpercaya nih.
BalasHapusMetode bayar Midtrans ini bisa dengan apa aja, sehingga buat pemilik usaha sangat membantu dalam menjalankan bisnisnya
BalasHapusSaya baru tahu nih tentang midtrans ini. Sangat memudahkan yaa, Mba. Fiturnya juga lengkap
BalasHapussaya juga baru tahu
Hapuspenasaran banget ya dengan Midtrans
kebetulan temanku UMKM tekstil dapat tawaran kirim kain ke luar negeri
Hai kak ini Dennise.Simpel banget ya caranya. Kita cukup buat link untuk mendapatkan pembayaran. Ini siapapun bisa buat ya? Apakah harus punya NPWP?
BalasHapusPelaku usaha dan siapa saja bakal diuntungkan kalau pakai Midtrans Payment Gateway ini ya pastinya, beneran solusi cerdas untuk menerima pembayaran dimana dan kapan saja! Jarak dan waktu tidak lagi menjadi penghalang kalau begini jadinya:0
BalasHapusPenting nih buat umkm pelaku usaha ya kak..soalnya sekarang kan semua serba online jadi emang harus pakai aplikasi sih ya untuk pembayaran seperti Midtrans Payment Gateway ini
BalasHapusNah saya setuju nih Mbak. Aplikasi penbayaran semacam ini sangat mendukung bisnis online ya?
HapusSemakin praktis untuk urusan sistem pembayaran ini ya apalagi kalo untuk memudahkan customer pasti bisa betah jadi pelanggan setia. Saya belum cobain Midtrans tapi akan mulai pakai deh.
BalasHapusWah semakin canggih dan inovatif, pasti sangat membantu para pelanggan nih
BalasHapuswah, baru tahu. sebagai pelaku umkm, kayanya perlu cek-cek lebih detailnya ini.
BalasHapusapalagi kl mau lebih serius nyemplung sebagai content creator ya, kak. makin terbantu.
Awal Aku pikir Midtrans itu travel mbak.. ahaha. Ternyata sistem pembayaran yang bisa payment link gitu untuk memudahkan pembayaran buat konsumen ya. Ngebantu banget ini buat pelaku UMKM
BalasHapusAdanya Midtrans dipastikan bisa membantu para sahabat pelaku UMKM kita kedepannya.
BalasHapusSemoga saja semakin banyak yang terjun semakin terangkat perekonomian mereka ya
Pemilik UMKM udah gak pusing lagi masalah transaksi ya
HapusSangat membantu ya, ternyata layanan Midtrans, layanan payment gatewaynya bagian dari ekosistem pembayaran Gojek Group, udah pasti okehhh ini mah
BalasHapusMIdtrans ini sangat membantu yaa apalgi buat pelaku UMKM, pembayaran jadi lebih mudah
BalasHapusMidtrans bisa untuk klien yang dari luar negeri juga. Enak dong. Nggak pake paypall lagi lah ya. Informasi tambahan untuk pembayaran atas kerja sama dengan klien yang dari luar negeri nih.
BalasHapusWah pengetahuan baru nih untuk saya. Baru kali tahu tentang Midtrans dan fasilitasnya. Ternyata banyak sekali tools dan kegunaannya. Terutama untuk menagih dan menerima pembayaran honor tulisan dengan partner di luar negeri.
BalasHapusBener banget, kalau berurusan antar negara, kadang pembayaran sedikit ribet, bisa dipermudah dengan midtrans hehe.
HapusAku belum pernah pakai tp kayaknya dia praktis bgt ya baik bagi penjual maupun pembeli. Fiturnya banyak dan berguna sekali.
BalasHapusSuka nih dengan Midtrans.Tools lengkap,banyak kegunaannya dan tentunya memudahkan bagi pelaku bisnis. Salm,Dennise
BalasHapusMemudahkan banget ya payment link produk midtrans ini. jadi pembeli tinggal klik link yang diberikan, lalu bisa melakukan pembayaran di situ ya.
BalasHapusSaya baru tahu ini lho, ada metode pembayaran barudengan "midtrans". Caranya simple banget ya... Penjual dipermudah dengan cara bayar seperti ini. Pembeli apalagi, gak perlu ke luar rumah. Makasih ya kak infonya...
BalasHapusIya, kalau transfer luar negeri jarang mau langsung rekening. Saya nitip teman. Ga tau tentang Midtrans, sih.
BalasHapusSekarang sudah tahu, bahkan bisa dibayarin dari Akulaku dulu, kalau kepepet.
Alhamdulillah bisa terbantu info ini hehhehe
HapusGak hanya untuk pelaku usaha aja nih yang bisa memanfaatkan Midtrans, tetapi juga kita sebagai pekerja konten bisa biar memudahkan transaksi pembayaran
BalasHapuswah makin memudahkan transaksi keuangan nih dengan adanya Midtrans, apalagi baru tau aku kalo ternyata Midtrans melayani penerimaan pembayaran transfer BCA juga. Mantul nih
BalasHapus